Orang Lewi ditunjuk untuk menjadi pelayan Tuhan namun dalam kitab Bilangan ada orang Nazir yang dapat juga menjadi pelayan Tuhan dari suku manapun. Nazir berasal dari bahasa Ibrani artinya mengasingkan diri, jadi orang nazir adalah orang merelakan diri untuk melayani Tuhan selama beberapa waktu atau seumur hidup. Contoh orang yang dikhususkan menjadi nazir sejak lahir: Samuel, Simson, Yohanes Pembaptis, Paulus juga mengambil sumpah menjadi nazir untuk melayani Tuhan.
Tuhan Yesus menjadi teladan untuk kita untuk menjadi orang nazir. Melalui baptisan air, kita telah menjadi orang Nazir untuk Allah. Namun orang nazir juga ada larangan-larangan:
1. Meminum anggur/minuman memabukkan dan memakan anggur (Bil 6:2-4)
- Anggur melambangkan kenikmatan duniawi.
- Seorang Nazir melepaskan kenikmatan duniawi seperti teladan Yesus (hidup sederhana seperti Yesus).
- Kisah anak muda yang kaya (Mat 19:16-26): sudah melakukan 10 perintah Allah tetapi susah untuk melepaskan kekayaannya untuk mengikut Yesus.
- Dunia dapat memberikan kesenangan hidup (dari kekayaan atau kebiasaan yang berlebihan seperti bermain game, shopping, bekerja) namun sifatnya hanya sementara dan jika masih belum lepas dari dunia maka kita tidak bisa mengikuti Yesus tetapi harus mengejar kepenuhan Roh Kudus (Ef 5:18) karena Roh Kudus memberikan sukacita dari Tuhan.
- Namun tidak setiap kali berdoa kita merasakan sukacita dari Roh Kudus karena saat berdoa, pikiran kita berisi rencana kita, apa yang telah dilakukan hari ini dan tidak fokus ke mencari Allah. Harus konsentrasi ke Allah.
2. Tidak boleh mencukur rambut (Bil 6:5)
- Menurut Paulus, rambut panjang adalah kehinaan bagi laki-laki (1 Kor 11:14) namun kita melihat ini secara rohani seperti teladan Yesus yang seringkali diolok-olok dan dihina dalam pelayanan-Nya di dunia bahkan mati dengan disalib (hukuman yang paling hina untuk pelaku kejahatan besar).
- Tidak mudah bagi orang kristen dalam hidup bermasyarakat, bisakah kita sebagai pengikut Yesus dapat bertahan dari olok-olok dan hina demi Kristus?
3. Tidak boleh dekat mayat (Bil 6:6)
- Mayat dianggap kotor/najis.
- Sebagai seorang nazir harus menjaga kekudusan.
- Hidup kudus adalah perintah bukan pilihan. Seperti teladan Yesus, kita harus hidup kudus (1 Ptr 1:16).
- Jika tidak kudus, Tuhan tidak akan memakai kita.
- Secara umum contoh tidak kudus adalah zinah. Namun sifat sombong, memandang rendah orang lain dapat membuat kita tidak kudus. Dalam artian dosa membuat hidup kita tidak kudus.
- Untuk dapat hidup kudus: mempelajari firman Tuhan dalam kebenaran (Yoh 17:17) dan melakukan firman Tuhan (hidup menurut ketetapan Tuhan) dengan tuntunan Roh Kudus (Yeh 36:27)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar