Selasa, 18 April 2017

Eli…Eli…Lama sabaktani

Pendahuluan : Banyak orang yang menjadi bingung ketika membaca/mendengar perkataan Yesus yang memanggil Allah “ Allahku…Allahku… mengapa Engkau meninggalkan aku…” lalu apa makna kata ini sebenarnya?
  • ·         Yesus mengutip kalimat tersebut dari Doa yang sering diucapkan oleh kalangan Yahudi disaat mengalami kedukaan yang berat ( Mzm 22 : 2 )
  • ·         Yesus bukan berteriak minta tolong dan berteriak karena putus asa

Yang menyebabkan Yesus mengucapkan kalimat tersebut adalah karena sebagai 100% manusia maka akan mengalami hal hal tersebut dibawah ini:


1.    Menanggung dosa manusia itu sangat berat ( Ibr 2 : 9 )
2.    Merupakan penderitaan rohani yang amat dalam
3.    Merupakan penderitaan jasmani yang amat berat
3.1  Ditinju
3.2  Dipakaikan mahkota duri dan dipukul hingga menancap dikepala
3.3  Disesah/dicambuk dengan cambut berkait
3.4  Memikul salib yang berat
3.5  Dipaku diatas kayu salib
3.6  Mengucurkan darah yang banyak
3.7  Dll
4.    Merasakan keterpisahan dengan Allah Bapa

Kesimpulan : Yesus adalah Tuhan yang rela turun kedunia dan menjadi sama dengan manusia dan bisa mengalami kesakitan,kesedihan dan penderitaan, tapi inilah satu bukti bahwa Yesus harus menang melawan iblis lalu membebaskan manusia dari maut ( Ibr 2 : 14 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...